Laman

Monday, August 1, 2011

Nikah, Syahrini Tunggu Restu Ibunda

Nikah, Syahrini Tunggu Restu Ibunda


Nikah, Syahrini Tunggu Restu Ibunda

Posted: 01 Aug 2011 12:52 AM PDT

JAKARTA - Syahrini masih merahasiakan pasangannya. Mantan duet Anang Hermansyah ini tidak mau terlalu cepat memutuskan menikah.

"Yang dekat sih ada, tapi tidak mudah memutuskan. Aku enggak mau didesak orang, media, dan fans. Aku juga enggak mau tergolong manusia plastik yang kalau ada pacar, aku bilang ada pacar. Kalau enggak, ya enggak ada," tegas Syahrini saat ditemui di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (1/8/2011).

Untuk pasangan, pelantun Aku Tak Biasa ini tidak memprioritaskan kriteria tertentu. "Aku enggak pernah mematok kriteria pasangan. Asalkan seiman dan sudah mendapat rida dari mama pasti aku jalani," paparnya.

Syahrini khawatir kandas di tengah jalan jika hubungannya tidak mendapat restu dari ibunda. "Kalau enggak dapat rida mama takut kandas di tengah jalan," alasannya.

Lantaran jadwal kerja yang padat serta kesibukannya, maka Syahrini lebih memilih sosok pria yang bisa menerima pekerjaan. "Sepertinya aku harus selektif mencari pasangan karena pekerjaanku. Aku butuh sosok yang bisa menerima kondisiku," pungkasnya.(ang)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: Ten Years Of Media Lens - Our Problem With Mainstream Dissidents.

Sidang Kasus Parfi Diupayakan Damai

Posted: 01 Aug 2011 12:29 AM PDT

JAKARTA - Sidang kisruh pemilihan Aa Gatot Brajamusti sebagai ketua Parfi (Persatuan Artis Film Indonesia) diupayakan diselesaikan dengan jalan damai.

Sidang kedua yang digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Senin (1/8/2011), mengagendakan mediasi. Namun, sidang ditunda oleh ketua majelis hakim Suko Harsono SH, MH, hingga satu pekan ke depan menunggu hasil mediasi kedua pihak.

"Hasil dari mediasi akan dilaporkan kembali kepada hakim majelis, kemudian akan disepakati bersama hasil dari mediasinya," ujar kuasa hukum penggugat Jenny Rachman, Kartika Yosodiningrat, yang ditemui usai sidang.

Tim kuasa hukum dari pihak penggugat akan mengupayakan permasalahan kisruh Parfi dapat diselesaikan secara damai. "Karena masalah ini masuk ke ranah hukum perdata, maka kami upayakan diselesaikan secara damai," papar Kartika.

Pada sidang pekan lalu juga digelar tanpa hasil karena beberapa tergugat tidak hadir, termasuk Aa Gatot.

Jenny Rachman menggugat hasil kongres Parfi ke-14 yang dinilainya tidak sah karena Aa Gatot diduga telah memalsukan data untuk mendapatkan kartu anggota sampai akhirnya mendapatkan hak suara penuh dari anggota Parfi demi mendapatkan kursi ketua Parfi periode 2011-2015.

Oleh karena itu Aa Gatot ditolak keberadaannya setelah terpilih pada Kamis, 19 Mei 2011. Jenny Rachman dan anggota Parfi senior lainnya bahkan siap menggelar Kongres Luar Biasa sebagai bentuk tidak absahnya Gatot sebagai ketua umum. Alasannya, Gatot tak memenuhi standar administrasi Parfi.(ang)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: Ten Years Of Media Lens - Our Problem With Mainstream Dissidents.

Ultah Ke-29, Syahrini Beli Mobil Mewah

Posted: 01 Aug 2011 12:16 AM PDT

JAKARTA - Bertepatan di hari pertama puasa, Syahrini  merayakan hari ulang tahun ke-29. Mantan teman duet Anang Hermansyah ini berharap diberi umur panjang dan dapat terus berkarya.
 
"Subhanallah ya, tanggal 1 Agustus ini hari lahirku dan kebetulan awal puasa. Sekarang umurku bertambah jadi 29 tahun. Semoga awet muda, serta semakin berkarya," papar Syahrini ketika ditemui okezone di Studio RCTI, Jakarta Barat, Senin (1/8).

Meski begitu, Syahrini mengaku tidak merayakan hari ulang tahun. "Bertambahnya umur ini enggak pernah dirayakan. Almarhum papa selalu bilang, ngapain ulang tahun diulang-ulang," kenangnya.

Meski mengaku ulang tahun tidak pernah dirayakan, terlihat perempuan asal Bogor tersebut memiliki sebuah mobil baru. Diakui penembang Kau Yang Memilih Aku, mobil Mazda CX 7 berwarna putih itu baru dibelinya pada Juli kemarin.

"Alhamdulillah yah, disyukuri saja," kilahnya.

 Syahrani bersyukur dengan apa yang telah dimilikinya. Dia berharap agar selalu dijauhkan dari penyakit hati. "Dalam diri ada penyakit hati seperti iri dan dengki. Aku ingin terhindar dari perasaan itu dan diberikan anugerah," doanya.
(efi)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters featured article: Ten Years Of Media Lens - Our Problem With Mainstream Dissidents.

No comments:

Post a Comment