Laman

Tuesday, December 20, 2011

Tersandung Masalah, Olga Syahputra Jadi Tak Ceria

Tersandung Masalah, Olga Syahputra Jadi Tak Ceria


Tersandung Masalah, Olga Syahputra Jadi Tak Ceria

Posted: 20 Dec 2011 12:33 AM PST

JAKARTA - Setelah dilaporkan Lentera ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) karena lawakannya mengenai korban pemerkosaan di HUT Trans Crop, Olga Syahputra jadi sulit untuk dimintai keterangan.
 
Mengenakan kaus, dan celana panjang warna hitam, serta memakai topi, Olga tampak berbeda. Berdasarkan pantauan Okezone, Olga terlihat tidak seceria biasanya saat membawakan acara musik Dahsyat, hari ini. Bahkan, suara Olga yang biasa cerewet terdengar serak, matanya pun terlihat lebam seperti orang habis menangis.
 
Setelah acara Dahsyat selesai, tanpa banyak basa-basi Olga langsung meninggalkan studio 5 dan menuju ruangan bersama rekan host-nya, Jessica Iskandar.
 
"Dia (Olga) tidur mas, enggak bisa diganggu," ujar salah satu satpam RCTI, Selasa (20/12/2011).
 
Usai beristirahat, Olga kembali membawakan acara tapping Dahsyat. Setelah acara selesai, bintang film Pacar Hantu Perawan itupun langsung meninggalkan studio RCTI.
 
Jessica yang dimintai keterangan oleh wartawan soal kasus rekannya itu, juga tidak mau berkomentar apapun. "Maaf ya, kalau masalah itu aku enggak mau jawab," imbuhnya.
 
Masalah dilaporkan KPI sebenarnya bukan pertama kali bagi Olga. Sebelumnya, dia pernah mendapat teguran dari KPI soal candaannya di acara Sahur di bulan Ramadan kemarin.
(efi)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

Kekasih Tak Cemburu, Andrew Andhika Doyan Ngegombal

Posted: 20 Dec 2011 12:30 AM PST

JAKARTA - Kendati sang kekasih Andrew Andhika sering beradegan mesra dengan lawan mainnya, Citra Kirana, dia mengaku tidak pernah cemburu.
 
Agar tidak menyulut cemburu, bintang sinetron Putri Yang Ditukar inipun sengaja tidak menyaksikan sinteron yang dibintangi kekasihnya itu.
 
"Kebetulan aku enggak pernah nonton sinetron dia (Andrew)," kata Citra saat ditemui di GOR Bulungan, Jakarta Selatan, Senin (19/12/2011).
 
Berbeda dengan Citra, Andrew justru berdalih bahwa keduanya memang sering cemburu. Tapi sejauh ini, dia memastikan bahwa rasa cemburunya masih dalam taraf wajar.
 
"Dua-duanya lah. Kalau ada yang pacaran ya sama-sama jeles, tapi masih wajar," jelas Andrew.
 
Bahkan, kata Andrew, Citra sering marah-marah jika dia telat menjemput. "Aku telat jemput dia setengah jam, dia bisa marah-marah," imbuhnya.
 
Bila Citra marah, biasanya Andrew mengeluarkan jurus andalan bergombal. Biasanya, Citra langsung tersenyum bila digombali Andrew.
 
"Gue suka gombal, dan dia ketawa saja dengarnya," tandasnya.
(efi)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

Olga Singgung Korban Perkosaan, Trans TV Minta Maaf

Posted: 19 Dec 2011 11:42 PM PST

JAKARTA - Hari ini Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) melakukan dialog terbuka dengan pihak Lentera Indonesia, dan Trans Corps terkait aduan Olga Syahputra yang dinilai melecehkan korban pemerkosaan di angkutan kota.

Dalam dialog ini, pihak Lentera Indonesia meminta KPI melakukan tindak lanjut dari aduan sebelumnya. Lentera Indonesia dalam hal ini menerima aduan dari masyarakat soal statement Olga Syahputra saat HUT Transcorps, dan kemudian melaporkan kepada KPI.

"Dari statement Olga Syahputra pada acara ulang tahun Transcorp kemarin, mengundang reaksi. Kita dapat laporan itu dari masyarakat di twitter kita," kata Ketua Public Awareness Lentera Indonesia, Sophia Hage, saat ditemui di kantor KPI, Jakarta, Selasa (20/12/2011).

Dari situ kemudian, Lentera Indonesia melaporkan Olga Syahputra ke KPI.

"Pada saat itu, statement Olga sangat melecehkan, kedua dia itu figur publik statement-nya bisa menggiring opini publik. Selain itu, acara tersebut juga ditonton oleh anak di bawah umur," sambungnya.

Sementara itu, pihak Trans Corps yang juga hadir dalam diskusi publik ini meminta maaf atas kejadian tersebut.

"Saya secara lisan mohon maaf, untuk permintaan maaf tertulisnya nanti kita akan rembukan dulu dengan KPI, Lentera Indonesia dan komunitas yang lain," kata Production Division Head, Andi Chairil di tempat yang sama.(rik)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read the FAQ at fivefilters.org/content-only/faq.php#publishers. Five Filters recommends: Donate to Wikileaks.

No comments:

Post a Comment