Laman

Thursday, January 6, 2011

Redjoy Dituntut Setahun Lebih Ringan dari Ariel

Redjoy Dituntut Setahun Lebih Ringan dari Ariel


Redjoy Dituntut Setahun Lebih Ringan dari Ariel

Posted: 06 Jan 2011 01:00 AM PST

BANDUNG - Jika jaksa penuntut umum (JPU) menuntut Ariel 5 tahun penjara, berbeda RJ alias Redjoy. Editor Musik Peterpan itu dituntut empat tahun penjara.

"Kita tuntut Redjot empat tahun penjara dengan denda Rp250 juta atau subsider tiga bulan kurungan penjara," ungkap ketua Tim JPU Rusmanto seusai membacakan tuntutan ditemui di Pengadilan Negeri Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/1/2011).

Dari amar tuntutan yang dibacakan di ruang sidang utama Kresna, lantai 2, Gedung PN Bandung, pemilik nama Reza Rizaldy ini melanggar pasal primer 29 Jp pasal 4 ayat 1 UU RI No 44 Tahun 2008 tentang pornografi. Sama seperti Ariel, jaksa mengungkapkan hal yang memberatkan terdakwa adalah perbuatannya meresahkan masyarakat dan menjadi isu nasional.

"Perbuatan terdakwa dalam video asusila yang menjadi tersebar luas melalui internet dan dapat diakses siapapun, serta menjadi tontontan masyarakat umum," bebernya.

Sedangkan yang meringankan adalah terdakwa belum pernah dihukum atau terjerat masalah tindak pidana.

"Selama di persidangan terdakwa bersikap sopan. Redjoy bukan pelaku utama dan dalam penyampaian kesaksian pun Redjoy tidak berbelit-belit," ungkapnya.(Yugi Prasetyo/Koran SI/nov)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured site: So, Why is Wikileaks a Good Thing Again?.

Tunangan LeAnn Rimes di Ambang Bangkrut

Posted: 06 Jan 2011 12:16 AM PST

LOS ANGELES - Tunangan LeAnn Rimes, Eddie Cibrian, terancam bangkrut. Penghasilan kecil ditambah harus menghidupi dua anak dari mantan istri, Brandi Glanville, membuat kantong Eddie bolong.

Penghasilan mantan bintang CSI: Miami ini melorot dalam kurun waktu enam bulan terakhir.

"Eddie hanya sedikit mendapat order pekerjaan, penghasilannya juga sedikit. Mulai sekarang tunjangan untuk anak-anaknya hanya dibayar setengah dari jumlah sesuai kesepakatan," kata sumber, yang dilansir E!News, Kamis (6/1/2011).
 
Nominal uang yang didapat Brandi dari Eddie tidak cukup untuk membayar sewa rumah yang ditinggali saat ini sehingga dia harus pindah mencari rumah lain yang lebih murah. "Menyedihkan, kini anak-anak malang itu harus pindah," sambung sumber.

Kabarnya, Eddie meminta LeAnn agar memperbesar ukuran payudaranya. LeAnn menunjukkan hasil implan itu Kamis pekan lalu. Dia berbikini saat berlibur di Cabo San Lucas, Meksiko.(ang)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured site: So, Why is Wikileaks a Good Thing Again?.

Jadi Tersangka, Anak Rhoma Irama Tak Ditahan

Posted: 06 Jan 2011 12:07 AM PST

Kamis, 6 Januari 2011 - 15:07 wib
Elang Riki Yanuar - Okezone

JAKARTA - Meski berstatus sebagai tersangka penganiayaan, anak Rhoma Irama, Romy tidak ditahan pihak kepolisian.

"Kita tidak melakukan penahanan, karena pasal yang disangkakan itu 351 KUHP dan masuk dalam tindak pidana ringan," ujar Kapolsek Tebet, Udik Tanang saat ditemui di Polsek Tebet, Jakarta, Kamis (6/1/2010).

Apalagi, menurutnya, sikap Romy sebagai tersangka cukup kooperatif. Terbukti dari diminta untuk hadir, Romy langsung datang ke polsek untuk dimintai keterangan.

"Apalagi dia sangat kooperatif sekali. Malahan kemarin dia datang tanpa ada surat panggilan dari kepolisian," paparnya.

Mantan Kapolsek Jagakarsa ini juga mengkoreksi kabar yang menyebutkan laporan ditujukan kepada Vicky Irama, anak Rhoma Irama yang lain. Status Vicky hanya sebagai saksi dan sudah menjalani pemeriksaan di Polsek Tebet.

"Jadi yang perlu diinformasikan, yang dilaporkan itu saudara Romy, bukan Vicky. Vicky sendiri hanya sebagai saksi dan sudah menjalani pemeriksaan kemarin," jelasnya.(nov)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured site: So, Why is Wikileaks a Good Thing Again?.

No comments:

Post a Comment