Laman

Saturday, February 19, 2011

Angelina: Mas Adjie Ungkapkan Cinta Setiap Hari

Angelina: Mas Adjie Ungkapkan Cinta Setiap Hari


Angelina: Mas Adjie Ungkapkan Cinta Setiap Hari

Posted: 19 Feb 2011 01:09 AM PST

JAKARTA - Sebelum dipanggil Sang Khalik, aktor sekaligus politikus Adjie Massaid ternyata tidak pernah lelah untuk selalu mengungkapkan rasa cinta kepada sang istri, Angelina Sondakh.

"Setiap hari itu Mas Adjie selalu mengungkapkan rasa cinta pada saya. Itu yang selalu aku ingat ketika Mas Adjie masih hidup," ucap Angelina Sondakh saat ditemui di Gedung Nusantara 1, DPR/MPR, Jakarta Pusat, Jumat (18/2/2011).

Masih ingat dalam benaknya, mantan suami Reza Artamevia ini dua hari sebelum meninggal selalu mengingatkan pada Angie jangan pernah meninggalkan dirinya untuk selama-lamanya.

Menurut wanita yang akrab disapa Angie ini, dua hari sebelum meninggal, Adjie selalu meningatkan padanya jangan pernah meninggalkan dia untuk selama-lamanya.

"Dua hari sebelum meninggal, Mas Adjie selalu bilang, 'Jangan tinggalin aku, ya darling' (panggilan sayang Adjie ke Angie). Saya tidak bisa hidup tanpa Adjie, tapi kenyataannya dia yang ninggalin aku," ucapnya, menangis.

Angie pun mengaku jika sang suaminya lah yang selalu membenahi penampilan ketika dirinya akan beraktivitas.

"Setiap saat dia selalu bilang seperti itu. 'Alhamdullilah ya darling, setelah menikah rezeki kita bagus'. Setelah menikah, kita bisa menjadi soulmate. Kita berusaha sama-sama ngerti di belakang layar Mas Adjie. Setiap kerja, wawancara kita selalu diskusi. Mas Adjie juga selalu membenahi saya dalam penampilan," tutupnya.

Seperti diketahui, Adjie Massaid meninggal karena serangan jantung di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta Selatan, usai bermain sepak bola di kawasan Lebak Bulus, 5 Februari 2011.

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

Tak Ada Film Asing, Pengusaha Bioskop Bingung

Posted: 18 Feb 2011 11:08 PM PST

JAKARTA - Perginya distributor film asing di Indonesia menyisakan masalah tersendiri bagi pengusaha bioskop di Tanah Air. Mereka mengaku prihatin atas diberlakukannya bea masuk atas hak distribusi film asing.


"Kami dari pihak 21 Cineplex merasa sangat prihatin dengan kondisi yang terjadi sekarang ini. Kami prihatin atas keputusan pihak asing yang tidak mau lagi mendistribusikan film asing ke Indonesia," keluh juru bicara 21 Cineplex, Noorca M Massardi saat dihubungi lewat telepon, Jumat (18/2/2011) malam.

Ketiadaan film asing itu menurut Noorca, akibat Motion Pictures Asscociation (MPA), organisasi yang mewakili perusahaan film Amerika memutuskan berhenti mendistribusikan filmnya ke Indonesia. Praktis, bioskop hanya mengandalkan film lokal sebagai barang dagangannya.

"MPA sudah ada koordinasi dengan pihak bioskop 21. MPA itu menolak, karena sebelumnya sudah ada negosiasi dan argumen tentang keberatan ketentuan itu. Tapi keputusan itu tetap diberlakukan mulai Januari kemarin," sesalnya.

Pihak 21 Cineplex hanya bisa berharap pihak bea cukai meninjau kembali keputusan yang mengancam industri bioskop Indonesia itu. Jika keputusan itu dicabut, maka dia yakin MPA akan kembali mendistribusikan filmnya ke Indonesia.

"Kami yang bergerak di bidang bioskop hanya bisa berharap dan berdoa semoga pihak MPA bisa kembali mendistribusikan film ke Indonesia. Kami juga berharap agar pihak bea cukai bisa mempertimbangkan ketentuannya," harapnya.(tty)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

Jaycee Chan Semarakkan Bulan Penuh Cinta 'Celestial'

Posted: 18 Feb 2011 08:22 PM PST

JAKARTA - Menyemarakkan bulan penuh cinta Februari, aktor yang juga penyanyi pop Mandarin, Jaycee Chan akan hadir dalam film komedi romantis berjudul Break Up Club, di 'Celestial Movies' pukul 20.00 WIB, Minggu, 27 Februari 2011.

Dalam film karya sutradara perempuan Barbara Wong ini, Jaycee, putra dari bintang laga asal Hong Kong Jackie Chan dan aktris Taiwan Joan Lin Feng-Jiao ini, akan bermain dengan Fiona Sit, aktris yang juga dikenal sebagai penyanyi pop Canton.

Mereka akan menjadi pasangan kekasih. Film yang menggunakan teknik kamera handheld ini terasa hidup, karena menggambarkan dokumentasi nyata dari alur cerita romantisme Joe (Jaycee Chan) dan Flora (Fiona Sit).

Break Up Club merupakan kali kedua pertemuan Jaycee dan Fiona setelah 2 Young. Film ini mengalir dipenuhi adegan nyata dan menggambarkan naik turunnya hubungan cinta sepasang kekasih.

Akting Jaycee dan Fiona nampak natural, terlebih karena teknik kamera handheld yang unik. Di luar film, keduanya memang digosipkan pernah menjalin cinta walau hal itu ditampik mereka.

"Kami sudah bersahabat lama. Walau demikian dalam beberapa adegan percintaan di film ini, kami malah harus take berulang-ulang untuk mendapatkan hasil sesuai keinginan sutradara. Cukup sulit ya, namun sangat menyenangkan berpasangan dengan Jaycee," ungkap Fiona yang menerima penghargaan Aktris Terbaik dalam Vietnam International Film Festival dalam film ini.

Aktingnya yang sangat natural juga membuat Fiona dinominasikan sebagai Aktris Terbaik dalam Hongkong Film Awards ke-30 yang akan digelar 17 April mendatang. Break Up Club meraup keuntungan kotor HK$10 juta dan masuk dalam jajaran film box office saat peluncurannya di musim panas 2010.

Penasaran dengan kisah romantisme Jaycee Chan dan Fiona? Anda bisa menyaksikan Break Up Club, hanya di saluran Celestial Movies yang dapat diakses melalui Indovision (channel 20), Okevision (channel 19), Telkomvision (channel 108), Yes TV (channel 13), Aora (channel 211), dan Skynindo (channel 36).(nov)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

No comments:

Post a Comment