Laman

Wednesday, February 9, 2011

Tiket Perdana Film Justin Bieber Dijual Rp270 Ribu

Tiket Perdana Film Justin Bieber Dijual Rp270 Ribu


Tiket Perdana Film Justin Bieber Dijual Rp270 Ribu

Posted: 09 Feb 2011 01:27 AM PST

LOS ANGELES - Penggemar fanatik Justin Bieber tidak perlu menunggu lama sampai film Never Say Never 3D dirilis Jumat besok.

Paramount Pictures dan firma RealD 3D telah menjual habis tiket spesial ke beberapa basis penggemar idola remaja untuk screening film Justin Bieber: Never Say Never di 300 bioskop seluruh Amerika Serikat, Rabu malam waktu setempat.

Lebih dari 60 ribu tiket sudah habis dipesan sejak beberapa pekan lalu dengan harga jual Rp270 ribu, yang artinya telah terkumpul pemasukan Rp178,8 miliar. Hanya Rp89,3 miliar saja yang akan dilaporkan sebagai pendapatan box office. Sisanya, akan dilaporkan dalam bentuk cinderamata, seperti kacamata 3D ungu edisi spesial.

Untuk menarik minat para penggemar Justin Bieber, Paramount sengaja menggunakan jejaring sosial, seperti Twitter dan Facebook, di mana jutaan penggemar Bieber dari seluruh dunia berkumpul. Never Say Never akan tayang di lebih dari 3000 bioskop di Amerika Serikat, Jumat, 11 Februari 2011.

Film ini tidak seperti dokumenter Hannah Montana/Milley Cyrus: The Best of Both World Concert Tour, maupun The Jonas Brothers: The 3D Concert Experience. Namun dalam film ini akan ditampilkan biografi mengenai Justin Bieber yang muncul dari YouTube sampai menjadi seorang superstar.

Tercatat, debut Hannah Montana meraup Rp277,8 miliar dan Jonas Brothers hanya Rp171,3 miliar saja. Lalu, berapakah miliar rupiah yang akan dikantongi Never Say Never?

Sayangnya, berdasarkan data yang dirilis situs IMDB, hanya ada jadwal untuk tayang di Malaysia pada 14 April mendatang. Sementara Indonesia, belum ada keterangan kapan film Justin Bieber akan dirilis.(nov)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

Mengapa Luna Maya Ganti Tim Kuasa Hukum?

Posted: 09 Feb 2011 12:12 AM PST

JAKARTA - Luna Maya kini menggandeng Taufik Basari SH LL.M sebagai tim kuasa hukum barunya. Mengapa Luna mengganti tim kuasa hukumnya?

"Tanyakan langsung ke Luna," itulah jawaban Taufik Basari, usai mendampingi Luna Maya di Kantor Komnas HAM, Jumat, 4 Februari 2011, pekan lalu.

Dia berjanji, akan menjelaskan hal-hal lain yang berkenaan dengan proses hukum Luna Maya yang berkas pemeriksaannya masih berstatus P19 di Polri, sekira pada Selasa kemarin atau hari ini.

"Kita akan jelaskan kemungkinan Selasa atau Rabu untuk sesuatu yang lebih dalamnya," tukasnya.

Saat dikonfirmasi melalui pesan singkat mengenai keterangan pers yang dijanjikan pekan lalu, Taufik mengatakan belum siap untuk menjelaskan kepada media tentang hal-hal yang berkenaan dengan proses hukum kliennya tersebut.

"Kami belum ada konferensi pers dalam waktu dekat ini, karena masih mempelajari berkas-berkas yang ada, dan memfinalisasi tim kuasa hukum. Jadi, hari ini tidak ada konferensi pers, terima kasih," ungkap Taufik melalui pesan singkat seperti yang dibalas kepada Okezone, Rabu (9/2/2011).

Sebelumnya, Luna Maya dibela oleh tim kuasa hukum yang dipimpin OC Kaligis dan anggota pengacara Afrian Bondjol SH LL.M, serta Aga Khan. Namun usai vonis Ariel, tiba-tiba Luna Maya muncul ke publik saat memenuhi undangan aktivis perempuan di Komnas HAM bersama kuasa hukum baru.

Saat itu, Luna pun tidak memberikan keterangan mengapa ganti kuasa hukum. Sementara dalam mengajukan memori banding, Ariel membuatnya sendiri di dalam penjara dan tidak didampingi kuasa hukum. Padahal sebelumnya, tim kuasa hukum Luna dan Ariel dibela oleh OC Kaligis.(nov)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

Angelina Sondakh: Aku Mau Ikut Mas Adjie

Posted: 08 Feb 2011 11:43 PM PST

JAKARTA - Saat kematian menjemput Adjie Massaid, Angelina Sondakh tak rela ditinggal pergi. Dia menggoyangkan kepala Adjie sambil berharap bisa ikut Adjie ke alam baka.

"Ketika datang pertama saat kematian, almarhum masih tergeletak. Angie masih goyang-goyangkan kepalanya. Angie bilang, 'Mas Adjie, bangun mas! Aku mau ikut mas Adjie'," ungkap anggota DPR sekaligus sahabat Adjie, Haji Komar, ditemui di rumah Angelina Sondakh, Taman Cilandak III, Jakarta Selatan, Selasa (8/2/2011) malam.

Komedian ini tak heran melihat Angie yang terpukul ditinggal Adjie. Pasalnya, baik Angie dan Adjie sangat saling menyayangi.

"Saya bisa memahami kalau Angie bilang, 'Aku mau ikut Adjie'. Sebab, betapa besar kekuatan cinta mereka berdua. Dulu tidak mudah bagi Adjie menerima cinta Angie, begitu juga sebaliknya. Sampai akhirnya keluarga menerima semuanya. Saya jadi bagian mereka berdua," bebernya.

Angie masih syok sepeninggal mantan suami Reza Artamevia itu. Puteri Indonesia 2001 itu mendampingi Adjie sejak saat baru ambruk karena sesak di dada hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Fatmawati, Sabtu, 5 Februari 2011 dinihari.

Aktor yang melejit lewat film Cinta Dalam Sepotong Roti itu meninggal karena mengidap sindrom koroner akut.(ang)

This entry passed through the Full-Text RSS service — if this is your content and you're reading it on someone else's site, please read our FAQ page at fivefilters.org/content-only/faq.php
Five Filters featured article: Collateral Damage - WikiLeaks In The Crosshairs.

No comments:

Post a Comment