Laman

Tuesday, January 12, 2010

Makki 'Ungu': Okie Bertengkar dengan Pasha karena Kurang Perhatian

Makki 'Ungu': Okie Bertengkar dengan Pasha karena Kurang Perhatian


Makki 'Ungu': Okie Bertengkar dengan Pasha karena Kurang Perhatian

Posted: 12 Jan 2010 12:33 AM PST

BOGOR - Pemain bas Ungu, Makki, menjadi saksi membela Pasha. Makki menuturkan, pertengkaran demi pertengkaran terus terjadi karena Okie kurang mendapat perhatian Pasha.

Pada sidang yang dipimpin Wedhayati SH di Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/1/2010), jaksa penuntut umum memanggil enam saksi yaitu Joko (mantan sopir Pasha), Rinto (teknisi di rumah Pasha), Ika (sepupu), Rudi (manajer Ungu), Makki dan Edy Saputra (mantan sopir keluarga Pasha).

"Betul ada pertengkaran, tapi menurut saya itu masih wajar. Mereka sering bertengkar, tapi saya enggak tahu apa yang terjadi. Mungkin Okie merasa kurang diperhatikan," sebut Makki.

Makki menyatakan, tidak pernah melihat fisik Okie yang babak belur akibat dianiaya Pasha.

"Saya enggak tahu fisiknya. Saya tahu ada pertengkaran juga karena dikasih tahu Pasha," imbuh Makki.

Manajer Ungu, Rudi, menyatakan bahwa selama ini Pasha termasuk orang yang perhatian baik kepada keluarga maupun Ungu dan manajemen.

"Pasha sering belanja untuk keluarga. Enggak pernah ada keributan. Masalah keluarga tidak dibawa ke band," jelas Rudi yang sejak 2004 menjadi manajer Ungu.

Soal tidak ada keributan antara Pasha dan Okie juga diutarakan Rianto, teknisi di rumah Pasha. Dia malah baru tahu majikannya bertengkar hebat dari infotainment.

"Kejadiannya saya enggak tahu. Saya malah baru tahu dari infotainment. Katanya ibu Okie dipukul, saya tidak percaya karena yang saya lihat bapak (Pasha) sayang banget," jelas Rianto.

Sidang dilanjutkan kembali pada 19 Januari 2010, dengan agenda pemeriksaan terdakwa Pasha. (ang)

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.

"Hakim Kok Minta Okie Bersatu dengan Pasha Lagi?"

Posted: 11 Jan 2010 11:49 PM PST

BOGOR - Kekecewaan terhadap jalannya persidangan bukan hanya dirasakan ibunda Okie Agustina, Sri Mulyanti Gunawan. Tim kuasa hukum Okie juga kecewa. Pasalnya, ada pertanyaan hakim soal kemungkinan Okie-Pasha rujuk.

Saat sidang berlangsung, hakim sempat menanyakan kemungkinan mempersatukan Pasha dan Okie seperti sedia kala. Kontan, pertanyaan yang melenceng dari konteks sidang kasus kekerasan Pasha terhadap Okie itu menuai kontra dari pengacara Okie.

"Kami dari pihak kuasa hukum Okie mencermati sidang ini sangat kecewa. Hakim kok minta Okie bersatu dengan Pasha lagi? Yang diminta Okie tentang perbuatan tidak baik dari Pasha. Bukan tentang hubungan mereka," keluh pengacara Okie, John Pasaribu, di Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/1/2010).

Akibat pertanyaan hakim yang melenceng dari konteks sidang pidana itu, kuasa hukum Okie mempertanyakan kinerja hakim dalam menyidangkan kasus kekerasan Pasha terhadap Okie.

"Dalam konteks ini apakah mereka dapat membuktikn Pasha tidak melakukan pasal 351? Pertanyaan-pertanyaan hakim mengecewakan," imbuhnya.

Pada sidang dengan agenda kesaksian dari Pasha hari ini, Sri Mulyanti Gunawan menunjukkan kekecewaan atas jalannya sidang dengan melakukan aksi walkout. Sri tidak terima ketika Okie dituding Pasha temperamen. (ang)

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.

Okie Dibilang Temperamen, Ibunda Tuding Sidang Tak Bermutu

Posted: 11 Jan 2010 11:34 PM PST

BOGOR - Dalam persidangan yang digelar hari ini, Pasha menuding mantan istrinya, Okkie Agustina, perempuan temperamental. Tidak terima, ibunda Pasha, Sri Mulyanti Gunawan, melakukan aksi keluar dari ruang sidang.

"Ini sidang  enggak jelas, bukan sidang pidana. Tidak ada yang jelas. Ini bukan sidang pidana, tapi sidang Ungu," sembur Sri di Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/1/2010).

Sejak pekan lalu sidang digelar, Sri memang telah menunjukkan ketidakpuasan terhadap jalannya persidangan. Dia menduga, ada 'permainan' karena persidangan terlihat seperti memihak Pasha.

"Saya keluar dari ruang sidang. Soalnya saya tidak mau dengar karena tidak bermutu," ketusnya.

Sri tidak mau dengar ucapan Pasha menuding Okie temperamen. "Silakan saja ngomong begitu, tapi selama ini wajar saja," ujarnya.

Pada sidang kali ini, Okie tidak datang. Janda tiga anak itu pulang pagi karena sibuk syuting sinetron kejar tayang. (ang)

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.

Ungu Tak Ingin seperti The Changcuters

Posted: 11 Jan 2010 10:24 PM PST

BOGOR - Sudah banyak musisi main film. Band Ungu pun tertarik menjajal kemampuan berakting. Hanya saja, mereka menekankan tidak ingin seperti The Changcuters.

"Gue sih enggak ingin seperti The Changcuters karena kalau main film gue enggak ingin komedi yang lucu-lucu. Inginnya komedi serius seperti film Richard Gere. Muka kita kan enggak lucu dan memang enggak bisa akting lucu," ujar Pasha di Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat, Selasa (12/1/2010).

Pasha ingin jika ada yang menawari main film, tawaran itu untuk Ungu. Bukan kepada personelnya.

"Sebenarnya sudah ada tawaran tiga tahun lalu. Ada yang menawarkan Ungu semua, ada yang mau gue saja, Onci saja. Kita sudah pernah ada meeting internal, kita mau kalau libur, semuanya libur. Jangan ada yang pas libur malah main film," jelas mantan suami Okie Agustina ini.

Menurut Pasha, jadwal Ungu saat ini tengah padat sehingga jika ada tawaran main film pun, belum tentu akan mereka terima.

"Kita ingin ada dokumentasi bahwa kita pernah main film. Tapi kalau sekarang atau dalam waktu dekat belum. Alhamdulillah, Ungu sudah sangat sibuk. Jangankan main film, untuk ketemu saudara, keluarga saja waktunya mepet banget," imbuhnya. (ang)

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.

Terima Kasih Jamrud untuk Gus Dur

Posted: 11 Jan 2010 09:38 PM PST

JAKARTA - Lagu Terima Kasih milik Jamrud kembali dirilis dalam album terbaru Best of the Best. Video Klipnya pun dibuat baru khusus didedikasikan untuk almarhum Gus Dur.

Sosok mantan Presiden RI ke-4, KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, menjadi inspirasi Jamrud. Lagu Produser Log Zhelebour memang memiliki keinginan untuk membuat tribute to Gus Dur.

"Murni keinginan saya, makanya saya ingin membuat tribute to gusdur. Karena buat saya masyarakat Indonesia sangat menghormati Gus Dur, karena perubahan-perubahan yang dibuat olehnya," paparnya ditemui di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Senin (11/1/2009).

Pentolan Jamrud Azis pun menambahkan, dia dan personel lainnya tidak tahu saat pembuatan video klip tersebut. Namun setelah rampung, video klip ini lebih banyak memunculkan visualisasi Gus Dur.

"Awalnya dibuat full band, ternyata kita kaget bisa terjadi seperti ini," imbuhnya.

Jamrud kembali eksis setelah keluarnya vokalis Krisyanto dua tahun lalu. Saat ini, posisi lead vokal diisi oleh Donald.

Album perdana Best of the Best Jamrud dirilis sebagai penjembatan untuk memperkenalkan tiga personel baru. Meskipun 70 persen semua aransemen baru, Jamrud tetap mempersiapkan lagu-lagu baru dengan warna-warna lagu yang lebih variatif.
(nov)

Five Filters featured article: Chilcot Inquiry. Available tools: PDF Newspaper, Full Text RSS, Term Extraction.

No comments:

Post a Comment